Dengan tingkat kebutuhan yang cukup tinggi seperti ini, tidak salah jika banyak karyawan berusaha mencari berbagai bisnis sampingan untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan lainnya.
Sebenarnya ada banyak sekali peluang usaha dengan modal kecil untuk karyawan. Peluang usaha seperti ini tidak memerlukan modal yang besar, hanya perlu ketekunan dan juga keinginan kuat untuk menekuni bisnis sampingan ini.
Bisnis Pulsa
Bisnis ini pastinya cukup menguntungkan, saat ini hampir setiap orang mempunyai HP dan juga internet, yang tentunya membutuhkan pulsa untuk mengisi pulsa HP tersebut.
Ini adalah salah satu peluang usaha yang tidak memerlukan modal terlalu besar juga tidak akan menyita waktu. Siapa saja dapat membeli pulsa pada kita, dapat dibayar secara langsung atau nanti ketika gajihan.
Ada baiknya setiap hari kita melakukan audit siapa saja yang membeli pulsa dan berapa jumlah pulsa yang kita keluarkan. Kegiatan seperti ini penting untuk dilakukan, agar modal dan pedapatan dapat dihitung dengan baik.
Bisnis rental mobil
Bisnis ini juga dapat dikerjakan tanpa harus menyita waktu kita. Modal kita hanya membeli mobil, ada baiknya jika mobil tersebut diasuransikan, agar terjamin keamanannya.
Selanjutnya yang perlu kita lakukan dalam merawat mobil tersebut dengan baik, agar ketika seseorang menyewa mobil, mobil dalam keadaan siap baik dalam mesin maupun peralatan lainnya.
Cara bisnis rental mobil pun ada baiknya tidak pada sembarang orang, sebaiknya dipinjamkan pada orang yang kita kenal, untuk mencegah hal-halyang tidak diinginkan. Usaha bisnis ini cukup menggiurkan, terutama pada saat akhir pekan atau pada saat musim liburan.
Bisnis usaha pakaian jadi
Bisnis ini juga dapat dikerjakan oleh siapa saja. Saat ini ada banyak sekali model pakaian jadi yang dapat dipilih dan kita sesuaikan dengan segmen pasar yang akan dimasuki.
Apakah kita akan mengambil kaos bola, pakaian muslim, baju anak atau yang lainnya. Bisnis seperti ini tentunya akan sangat menguntungkan, dan akan lebih menguntungkan pada musim tertentu, seperti mendekati tahun baru dan juga lebaran.
Bisnis makanan
Ada banyak sekali makanan yang dapat kita jadikan bisnis seperti kue kering, kue basah, gorengan, katering, dll. Bisnis makanan adalah bisnis yang paling menguntungkan.
Kita dapat membuat sendiri kue kering atau kue basah tersebut, namun jika kita tidak sempat, tidak ada salahnya jika kita menjadi reseler dari salah satu toko kue atau toko makanan.
Contoh ini merupakan salah satu dari peluang usaha dengan modal kecil untuk karyawan. Untuk kue kering termasuk ke dalam makanan yang awet, jika kita hendak menjual gorengan atau makanan basah lainnya, kita harus dapat memperhitungkan betul keinginan konsumen.
Jika kita membuat atau memesan terlalu banyak dan ternyata makanan tersebut tidak habis, maka keesokan harinya makanan teresebut akan basi. Tentunya kita tidak dapat menjual makanan basi.